Berita

 

         Pada hari Senin, 26 Februari 2024, Prodi Pendidikan Agama Islam (PAI) melaksanakan kegiatan awal semester genap berupa Guest Lecture (Visiting Lecture) dengan menghadirkan narasumber Dr. Abdul Mu’is, M.Pd.I yang merupakan dosen STAI Bustanul Ulum Lumajang dan guru SMAN 1 Yosowilangun Lumajang. Dosen dan guru berpretasi tingkat nasional ini merupakan fasilitator Kurikulum Merdeka tingkat nasional yang ahli dalam pengembangan Platform Merdeka Mengajar (PMM) bagi para pegawai (guru dan kepala sekolah). Guest Lecture kali ini mengambil tema  “Pengelolaan Kinerja Guru dalam Platform Merdeka Mengajar (PMM).”

 Pada Rabu, 28 Februari 2024, program studi  Pendidikan Agama Islam (PAI), Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan UIN KH. Abdurrahman Wahid (Gusdur) mengadakan kegiatan Advokasi Penyelesaian Studi Mahasiswa.

Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) Universitas Islam Negeri KH. Abdurrahman Wahid Pekalongan mengadakan agenda rutin yaitu KKL (Kuliah Kerja Lapangan) ke Pondok Pesantren Bali Bina Insani, SMA Saraswati dan STAI Denpasar Bali. Acara tersebut dilaksanakan selama 5 hari, 13-17 November 2023.

We use cookies to improve our website. Cookies used for the essential operation of this site have already been set. For more information visit our Cookie policy. I accept cookies from this site. Agree