Jurusan Pendidikan Agama Islam (PAI) mempunyai  fasilitas yang memungkinkan terciptanya interaksi akademik antara sivitas akademika. Diantara fasilitas pembelajaran yang dimiliki antara lain:  

  1. Ruang Kelas yang representatif untuk pembelajaran. Setiap kelas dilengkapi dengan LCD Proyektor dan Soundsystem yang memungkinkan dosen untuk menggunakan media audio visual dalam pembelajaran.
  2. Perpustakaan dengan koleksi yang memadai. Di samping perpustakaan fisik, segenap sivitas akademika juga dapat memanfaatkan sumber pustaka online di website http://digitallibrary.iainpekalongan.ac.id/
  3. Ruang Prodi sebagai sentra pelayanan mahasiswa.
  4. Ruang Ujian untuk pelaksanaan seminar proposal skripsi dan munaqasyah skripsi.
  5. Laboratorium Bahasa untuk pelaksanaan praktik pembelajaran istima’.
  6. Laboratorium Komputer untuk pelaksanaan praktikum komputer dan statistik pendidikan.
  7. Ruang Baca
  8. Laboratorium Microteaching untuk pelaksanaan praktik pembelajaran.
  9. Gazebo Belajar untuk ruang interaksi mahasiswa di luar perkuliahan untuk berdiskusi dan menyelesaikan tugas perkuliahan.
  10. Di samping sarana pembelajaran di atas, Jurusan PAI juga mempunyai fasilitas yang menunjang kegiatan segenap sivitas akademika seperti Lapangan Tenis/futsal, Graha Mahasiswa, Auditorium, Poliklinik, Masjid Kampus, Ruang Rapat, Area Parkir, Kantin, Taman.
  11. Koperasi Mahasiswa, Pos Keamanan 24 jam dan Guest House.

Alhamdulillah...

Berdasarkan SK BAN-PT No. 558/SK/BAN-PT/Akred/S/II/2018, Jurusan Pendidikan Agama Islam FTIK IAIN Pekalongan TERAKREDITASI A

PROFIL LULUSAN JURUSAN PAI

  1. Menjadi guru Pendidikan Agama Islam tingkat sekolah dasar dan menengah, berkepribadian yang baik, berpengetahuan luas dan mutakhir di bidang pendidikan agama serta mampu menerapkan teori-teori pendidikan dan pembelajaran.
  2. Menjadi supervisor pendidikan dan konsultan dalam bidang pendidikan Islam
  3. Menjadi peneliti PAI di Sekolah, Madrasah dan Pondok Pesantren
  4. Menjadi pelatih di berbagai pelatihan pendidikan Agama Islam
  5. Menjadi penulis buku-buku Pendidikan Agama Islam
  6. Menjadi enterpreneur yang berjiwa PAI.

TUJUAN JURUSAN PAI FTIK IAIN PEKALONGAN:

  1. Menghasilkan guru PAI profesional di Sekolah, Madrasah, dan pondok Pesantren
  2. Menghasilkan peneliti PAI di Sekolah, Madrasah dan pondok Pesantren
  3. Menghasilkan calon pelatih di berbagai pelatihan pendidikan Agama Islam
  4. Menghasilkan calon penulis buku-buku Pendidikan Agama Islam
  5. Menghasilkan calon konsultan dalam bidang Pendidikan Islam

 

Page 1 of 3
We use cookies to improve our website. Cookies used for the essential operation of this site have already been set. For more information visit our Cookie policy. I accept cookies from this site. Agree